Oleh: Al-Faqir Arief B. Iskandar

(Khadim Ma’had Wakaf Darun Nahdhah al-Islamiyah Bogor)

AL-QURAN hakikatnya adalah pedoman kehidupan. Karena itu al-Quran tak cukup dijadikan sekadar bacaan. Al-Quran harus diamalkan dan diterapkan dalam kehidupan. Hanya dengan itulah al-Quran bisa memberi kita keberkahan di dunia dan menolong kita di akhirat. Dengan demikian seluruh sikap positif kita terhadap al-Quran di dunia akan memberi kita peluang untuk mendapatkan syafaat al-Quran di akhirat.

Lalu sikap positif apa yang harus kita tunjukkan terhadap al Quran agar al-Quran bisa menjadi penolong kita atau memberi syafaat kepada kita di akhirat?

Pertama: Al-Quran wajib kita imani seluruh isinya. Bukan kita imani sebagian, tetapi kita ingkari sebagian lainnya. Mereka mengimani seluruh isi al-Kitab (TQS Ali Imran [3]: 119).

Kedua: Al-Quran harus kita pelajari dan kita ajarkan kepada orang lain. Akan tetapi, jadilah kalian kaum Rabbani oleh sebab kalian mengajarkan al-Kitab dan oleh sebab kalian mempelajarinya (TQS Ali Imran [3]: 79).

Rasul saw. juga bersabda, “Manusia terbaik adalah yang mempelajari al-Quran dan mengajarkan al-Quran (kepada manusia lainnya).” (HR al-Bukhari dan Muslim).

Ketiga: Al-Quran harus sering kita baca. Orang-orang yang biasa membaca al-Quran…mereka itulah orang-orang yang mengharapkan perniagaan yang tidak akan pernah merugi (TQS Fathir: 29).

Rasul saw. juga bersabda, “Bacalah al-Quran karena sesungguhnya al-Quran itu akan datang pada Hari Kiamat nanti untuk memberikan syafaat kepada pembacanya.” (HR Muslim).

Keempat: Al-Quran sering kita renungkan (di-tadabburi) isinya. (Inilah) kitab yang Kami turunkan kepadamu (Muhammad) agar mereka merenungkan ayat-ayatnya dan agar orang-orang berakal mengingatnya (TQS Shad: 29).

Kelima: Al-Quran harus kita amalkan dalam kehidupan. Rasul saw. bersabda, “Akan didatangkan pada Hari Kiamat nanti al-Quran dan para pengembannya yang biasa mengamalkan isinya.” (HR Muslim).

Keenam: Al-Quran harus dijadikan alat untuk menghukumi manusia. Allah SWT berfirman (yang artinya): Hukumilah mereka dengan apa saja yang telah Allah turunkan (al-Quran) (TQS al- Maidah [5]: 49).

Dengan keenam sikap kita terhadap al-Quran di atas, insya Allah, al-Quran akan manjadi penolong kita atau akan memberikan syafaat kepada kita di akhirat.

Wa mâ tawfîqî illâ bilLâh.

=======================================

Yuk Gabung Channel ⤵
Whatsapp : https://s.id/ariefbiskandar
Telegram : https://t.me/ariefbiskandar

➡ Website Resmi:https://ariefbiskandar.com/

Yuk Beramal Jariyah ⤵:
https://darunnahdhah.or.id/donasi/

Raihlah Pahala Jariyah dengan menyebarkan konten Dakwah ini sebagai bentuk partisipasi & dukungan anda untuk Dakwah Islam.